Bisnis

Peluang Bisnis Minuman Milkshake Untuk UMKM

Diterbitkan pada

Telah diupdate pada

Ditulis oleh Melawati

Disupervisi oleh Melawati, Purwanto

bisnis minuman milkshake

Sekarang ini siapa saja bisa menjadi pengusaha, baik dalam skala kecil atau besar. Salah satunya UMKM atau usaha mikro dengan skala kecil menengah. Salah satu jenis produk yang bisa dijadikan usaha adalah bisnis minuman milkshake.

Jenis minuman ini bisa dikatakan cukup memiliki peluang yang besar karena juga pasarnya yang disukai banyak orang. Terutama bagi generasi Z, yang biasanya tertarik dengan berbagai minuman jenis baru dengan cita rasa yang unik dan manis. 

Apa itu Bubuk Minuman Milkshake?

Bubuk milkshake atau milkshake powder adalah serbuk minuman yang digunakan sebagai bahan dasar untuk membuat minuman milkshake.

Serbuk milkshake ini biasanya terbuat dari campuran susu bubuk, gula pasir, krimer nabati, perasa, dan bahan tambahan lainnya.

Bubuk milkshake umumnya dijual dalam kemasan kaleng atau standing pouch, sehingga bubuk minuman ini cenderung memiliki umur simpan yang cukup lama.

Dengan bubuk milkshake, dapat memudahkan Anda untuk membuat minuman milkshake dengan berbagai varian rasa sesuai selera.

Mengapa Memilih Bisnis Minuman dari Bubuk Milkshake?

Bisnis minuman dari bubuk milkshake memiliki prospek yang menjanjikan di tengah tren minuman kekinian.

Dilansir dari millioninsights.com, tercatat bahwa nilai pasar milkshake kemasan pada tahun 2018 sebesar USD 238.6 juta dan diperkirakan akan terus meningkat kedepannya dengan CAGR sebesar 6,3% selama periode perkiraan (2019-2025).

Minuman milkshake juga menjadi jenis minuman  favorite banyak orang, terutama anak muda karena cita rasanya yang lezat dan creamy.

Berdasarkan hal tersebut, dapat dikatakan bahwa bisnis minuman dari bubuk milkshake ini layak dipertimbangkan sebagai salah satu bisnis yang potensial untuk dijalankan.

Kelebihan Bisnis Minuman Milkshake Bubuk Untuk UMKM

  • Varian rasa yang beragam
    Serbuk milkshake tersedia dalam berbagai varian rasa seperti cokelat, vanilla, strawberry, tiramisu, dan lain-lain. Hal ini memudahkan Anda sebagai pelaku usaha menyajikan menu milkshake yang bervariasi mengikuti selera konsumen.
  • Lokasi penjualan fleksibel
    Lokasi penjualan milkshake sangat fleksibel, bisa dibuka di cafe, restoran, warung makan, lapak bazar, hingga penjualan online. Hal ini memberikan keleluasaan bagi Anda sebagai pelaku usaha untuk memilih lokasi bisnis sesuai modal dan target pasar.
  • Umur simpan bubuk milkshake yang cukup lama
    Bubuk milkshake ini memiliki masa simpan yang cukup lama yaitu 6 bulan hingga 1 tahun. Hal ini memudahkan penyimpanan dan mengurangi resiko kerugian akibat bahan baku kadaluarsa.

Bagi UMKM yang biasanya masih memiliki keterbatasan dengan alat produksi hingga jumlah karyawan, tentunya akan cukup menjadi penghambat. Namun jika Anda tidak memiliki semua hal tersebut, maka bisa menggunakan jasa maklon minuman Nutrisius. Anda bisa mendapatkan minuman milkshake serbuk yang siap jual beserta kemasannya. 

post
Hubungi kami untuk konsultasi produk dan informasi penawaran harga maklon terbaru