fbpx

Mass Gainer vs Whey Protein, Mana yang Lebih Baik?

mass gainer vs whey protein

Mass gainer dan whey protein adalah suplemen yang populer dikonsumsi oleh para penggiat olahraga. Jika dilihat secara sekilas, mass gainer vs whey protein terlihat sama. Hal tersebut karena keduanya sama-sama mengandung protein.

Namun mulai dari kandungan, manfaat, serta tujuannya berbeda. Agar tidak kebingungan ketika menentukan harus mengonsumsi whey protein atau mass gainer, perhatikan perbedaan kedua produk tersebut. 

Baca juga: 7 Pilihan Mass Gainer Terbaik untuk Orang Kurus dan Cara Memilihnya 

Perbedaan mass gainer vs whey protein 

Jika Anda sedang melakukan program pembentukan dan peningkatan massa otot tubuh, maka nutrisi yang penting dikonsumsi adalah protein. Namun banyaknya protein yang dikonsumsi harus disesuaikan dengan tujuan dan kebutuhan tubuh.

Tujuannya agar hasil dari konsumsi whey protein atau mass gainer bisa lebih optimal.  Berikut beberapa perbedaan antara mass gainer vs whey protein 

1. Berdasarkan komposisinya 

Perbedaan utama dari whey dan mass gainer adalah dari komposisi pembentuk yang digunakan. Whey memiliki persentase kandungan protein yang lebih tinggi dikarenakan sudah melalui proses filtrasi sehingga kandungan karbohidrat, lemak dan seratnya sedikit. 

Sedangkan mass gainer adalah suplemen olahraga dengan kandungan tinggi kalori yang selain tinggi karbohidrat juga tinggi kandungan proteinnya. 

Walaupun begitu, jumlah kandungan karbohidrat pada mass gainer lebih tinggi dibanding kandungan proteinnya. 

2. Berdasarkan cara kerja 

Perbedaan yang selanjutnya ada dari cara kerjanya. Kandungan protein yang tinggi dari whey protein karena terjadinya proses pemurnian panjang dan juga tekstur yang lebih cair sehingga akan lebih mudah dicerna dan diserap oleh tubuh. 

Sedangkan mass gainer memiliki konsentrasi yang lebih kental dibandingkan whey protein dikarenakan mengandung lebih banyak karbohidrat kompleks sehingga lebih lambat dicerna dan diserap tubuh. 

3. Berdasarkan tujuan penggunaannya

Whey dan mass gainer memiliki manfaat yang berbeda-beda jika dilihat dari tujuannya. Whey mengandung protein dan asam amino yang tinggi namun rendah lemak dan karbohidrat. Oleh karena itu suplemen ini lebih efektif dalam meningkatkan asupan protein harian sehingga bisa mendukung pertumbuhan dan perbaikan otot. 

Sedangkan mass gainer tujuan utamanya digunakan untuk meningkatkan berat badan dan massa otot secara menyeluruh. Suplemen olahraga ini mengandung kalori per saji yang tinggi sehingga cocok untuk Anda yang kurus alami atau memiliki metabolisme tubuh yang cepat. 

4. Berdasarkan total kalori per sajian 

Perbedaan mass gainer vs whey protein yang terakhir ada pada total kalori per sajiannya. Whey protein biasanya memiliki nilai kalori lebih rendah yakni sekitar 100-150 kalori dikarenakan minum kandungan karbohidrat dan lemak sehingga bisa mendukung program defisit kalori, akan tetapi tetap memenuhi kebutuhan protein.

Sementara mass gainer memiliki kandungan kalori yang tinggi sekitar 300 – 1000 kalori per takaran saji. Oleh karena itu, mass gainer lebih cocok jika Anda ingin menaikkan berat badan dengan surplus kalori secara sehat. 

Mass gainer vs whey protein: mana yang lebih baik?

Baik itu mass gainer atau whey protein memiliki efek yang optimal jika digunakan sesuai tujuan dan kebutuhan Anda. 

Mass gainer karena mengandung kalori yang tinggi sehingga lebih cocok dikonsumsi untuk Anda yang ingin meningkatkan massa tubuh atau berat badan secara keseluruhan dengan sehat. 

Sedangkan jika Anda ingin memiliki bentuk tubuh yang ideal, maka bisa mengonsumsi whey protein. Hal tersebut karena kandungan proteinnya yang tinggi akan tetapi rendah kalori sehingga cocok untuk merangsang pertumbuhan otot tanpa lemak. 

Artikel Lainnya

Ada Pertanyaan? 

Jika ada yang kurang jelas tentang cara maklon di perusahaan kami, maka silakan hubungi kami atau kunjungi pabrik kami di Bogor (Google Maps).